Jumat, Mei 3, 2024

Atasi Tantangan Kependudukan, Pemkab Ciamis Susun Grand Design yang Tepat

Ciamis, Jabarupdate: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) susun Grand Design Pembangunan Kependudukan.

Desain tersebut akan menjadi landasan strategis untuk mengatasi persoalan yang berkaitan dengan pertumbuhan penduduk dan pemerataan pembangunan di masa mendatang.

Rapat penyusunan Grand Desaign Pembangunan Kependudukan itu digelar pada Senin (11/9/2023) lalu di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) setempat.

Acara tersebut dihadiri Perwakilan BKKBN Jabar, Tiwa Sukrianto yang juga Ketua Komite Perencanaan Kabupaten Ciamis. Kemufian perwakilan akademisi Universitas Galuh (Unigal), serta pejabat lingkup Pemkab Ciamis.

Kepala DP2KBP3A Kabupaten Ciamis Dr. Dian Budiyana M.Si., membuka langsung kegiatan itu.

Ia menyampaikan, Grand Design Pembangunan Kependudukan ini sangat penting yakni, sebagai bahan penyusunan kajian situasi kependudukan di Ciamis.

Dian juga mengungkapkan bahwa melalui kegiatan rapat di Bappeda ini, dirinya berharap bisa memperoleh kejelasan tentang tahapan-tahapan penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan.

“Dengan pembahasan ini, kami memiliko kejelasan grand design itu sebagai bahan penyusunan kajian situasi kependudukan di Kabupaten Ciamis,” kata Dian Budiyana yang diwakili Kepala Bidang Pengendalian Penduduk Ir. Djafar Shiddiq M.Si., pada Sabtu (16/9/2023).

Djafar menjelaskan bahwa penduduk mempunyai peran sangat penting dalam pembangunan nasional dan daerah.

Ia menegaskan, penduduk memiliki peran penting dalam dinamika pembangunan, baik sebagai pelaku maupun penerima manfaatnya. Dinamika ini sangat kompleks dan mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat.

“Penduduk adalah pelaku sekaligus penerima manfaat pembangunan. Namun dengan dinamikanya yang sangat kompleks,” kata dia.

Oleh karena itu, lanjutnya, struktur kelembagaan yang saat ini menangani membutuhkan koordinasi antar sektor mulai lembaga dari pusat, sampai daerah. Mulai dari fase perencanaan sampai implementasi.

Djafar menyampaikan, Grand Design Kependudukan ini berpotensi menjadi landasan penanganan persoalan kependudukan yang terencana, sistematis dan berkesinambungan.

Pemkab Ciamis Susun Grand Design Kependudukan Merujuk pada Pembangunan Nasional

Memurutnya bahwa Grand desaign kependudukan adalah kerangka utama pembangunan yang memuat visi dan misi daerah di bidang kependudukan.

Kemudian, lanjutnya, grand design itu adalah arah kebijakan dan sasaan pembangunan di bidang kependudukan, selama kurun waktu tertentu yang efisien, efektif, terarah, terukur, konsisten, dan terintegrasi.

Maka dari itu, tegas dia, pihak Pemkab Ciamis melaksanakan rapat untuk susun Grand Design Kependudukan. Ini adalah upaya menyusun tahapan-tahapan dalam pelaksanaan penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan.

Bahan kajian situasi kependudukan ini, lanjut dia, tentu saja dari berbagai sektor. Yakni meliputi 5 pilar: kuantitas penduduk, kualitas penduduk, penataan persebaran dan pengarahan mobilitas penduduk. Kemudian, pembangunan keluarga, serta penataan data informasi kependudukan, administrasi kependudukan.

Djafar menegaskan, berbagai saran dan parameter yang tercantum dalam grand design itu nantinya dapat diintegrasikan ke dalam dokumen perencanaan pembangunan daerah.

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News atau gabung di Jabarupdate.id WhatsApp Chanel.

Bagikan Artikel

Komentar

- Advertisement -spot_img
ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Terbaru

- Advertisment -spot_img

Terpopuler