CIAMIS, Jabarupdate: Masih dalam momen kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Ciamis gelar lomba menghias tumpeng.
Acara lomba menghias tumpen antar kecamatan se-Kabupaten Ciamis ini berlangsung di Aula BKPSDM Ciamis pada Senin (28/8).
Hj. Kania Ernawati Herdiat selalu inisiator Penasihat DWP Ciamis menyampaikan lomba menghias tumpeng ini sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas kemerdekaan bangsa ini.
“Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan antar anggota DWP di Kabupaten Ciamis,” ungkapnya seperti dikutip dari laman resmi Pemda Ciamis.
Dengan mangusung tema “Melaju Untuk Indonesia Lebih Maju” Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi ajang kreativitas dan sebagai media menyalurkan bakat para anggota DWP.
“Semua kemampuan yang akan di curahkan oleh para anggota DWP Kabupaten Ciamis dala menghias tumpeng,” ungkapnya.
Dari ke-27 tumpeng ini, menurut Hj. Kania dapat dimanfaatkan oleh anggota DWP dalam membantu ketahanan ekonomi keluarga kedepannya.
Perempuan dan Kemerdekaan Tidak Boleh Dipisahkan
Sementara itu, Ketua DWP Kabupaten Ciamis, Hj Ely Yuliati mengatakan peran perempuan dalam rangka memgisi kemerdekaan dan pembangunan sangat dibutuhkan.
“Dengan adanya peranan perempuan dalam merebut kemerdekaan dan pembangunan bangsa yang sudah dimulai sejak lama,” ungkapnya.
Hj. Ely mengapresiasi seluruh panitia dan para peserta yang mengikuti lomba menghias tumpeng.
“Semoga ini bisa menjadi sarana untuk menyambung silaturahmi, berbagi manfaat antar anggota, sehingga akan bersinergi dan mendukung keberhasilan tugas para suami,” ungkapnya.
Dalam kegiatan tersebut diisi juga dengan materi terkait marketing oleh Hj. Enok dari DWP Dinas KUKMP Kab.