Ciamis, Jabarupdate: Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis gelar program Jemput Bola.
Program ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat untuk mendapatkan dokumen penting seperti Kartu Keluarga (KK), dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) tanpa melalui proses yang rumit.
Kali ini, Disdukcapil Kabupaten Ciamis menyambangi masyarakat Desa Kadupendak, Kecamatan Tambaksari, Ciamis pada Sabtu (30/09/2023).
Yayan Muhamad Sultan, Kepala Disdukcapil Ciamis menyampaikan program Jemput Bola tersebut telah bersinergi dengan Kodim 0613/Ciamis.
“Dalam program ini kami melayani semua keperluan indentitas kependudukan, meliputi Indentitas Kependudukan Digital,” ungkapnya.
Yayan berharap dengan program ini masyarakat bisa terbantu dalam mendapatkan dokumen kependudukan yang begitu penting.
“Disdukcapil Ciamis mempunyai komitmen dalam membantu masyarakat dengan layanan program ini dengan proses yang mudah dan tanpa biaya,” ungkapnya.
Masyarakat Desa Kadupendak sangat antusias dengan adanya program Jemput Bola dari Disdukcapil Ciamis.
Salah satu warga Kadupendak yang merasakan manfaat dari kegiatan tersebut adalah Adit (17). Dirinya mengaku sangat terbantu dengan adanya program Jemput Bola.
“Saya sangat terbantu sekali, karena tidak perlu lagi pergi jauh-jauh atau menghabiskan banyak waktu untuk mendapatkan dokumen yang dibutuhkan,” ungkapnya.
Adit menambahkan jika program tersebut merupakan bukti konkret dari pemerintah Ciamis yang mempunyai fokus pada sektor pelayanan publik.
“Pelayanan publik dari Pemkab Ciamis semakin baik dan memudahkan masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan,” ucap Adit.
Selain itu Adit berharap program seperti ini bisa menginspirasi daerah lain dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat.
“”Terima kasih kepada Disdukcapil atas layanan yang sangat luar biasa ini,” ungkapnya.