Ciamis, Jabarupdate: Menjelang bulan Puasa, Pemerintah Kabupaten Ciamis akan menggelar Upacara Mapag Ramadan, tanggal 20 Maret 2022.
Dikutip dari Instagram resmi Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbutpora) Ciamis bahwa kegiatan upacara tersebut akan diselenggarakan di beberapa tempat.
“Kegiatan rangkaian Upacara Adat Mapag Ramadan akan diselenggarakan di berapa lokasi situs di Tatar Galuh Ciamis,” tulis akun tersebut dalam keterangannya.
Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Disbudpora juga mengajak kepada masyarakat Tatar Galuh ini untuk turut hadir dan menjadi bagian dari kegiatan tersebut.
Namun, Disbudpora Ciamis tetap mengingatkan agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan.
“Mangga kepada masyarakat Tatar Galuh. Yang ingin turut hadir jadi bagian dalam kegiatan adat tersebut. Harap mematuhi protokol kesehatan, Hatur nuhun mugia rahayu,“
Adapun jadwal rangkaian acara Upacara Adat Mapag Ramadan Tatar Galuh Ciamis itu yakni Masalin Situs Galuh Salawe di Desa Cimaragas Kecamatan Cimaragas.
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Maret 2022.
Kemudian, Nyepuh Situs Panghulu Gusti berlokasi di Desa Ciomas Kecamatan Panjalu pada Senin, 21 Maret 2022.
Lalu, upacara di hari ketiga dilaksanakan di Situs Balaniksa di Desa Bojongmengger Kecamatan Cijeungjing, dalam tema Nyekar, pada hari Selasa, 22 Maret 2022.
Di hari selanjutnya adalah Nadran Situs Ki Mangun Tapa yang terletak di Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg pada hari Kamis, 24 Maret 2022.
Berlanjut di hari ke lima yang dilaksanakan di dua tempat. Pertama upacara Mupunjung Situs Mbah Sidu yang terletak di Desa Jelat Kecamatan Baregbeg dan Ngikis di Situs Singaperbangsa Desa Mekarmukti, Kecamatan Cisaga pada Senin, 28 Maret 2022.
Berlanjut di hari ke enam, Selasa 29 Maret 2022, kegiatan Ngikis di Situs Gunung Padang yang berada di Desa Sukaresik Kecamatan Sindangkasih.
Dan upacara adat Mapag Ramadan berakhir di Desa Kertabumi Kecamatan Cijeungjing pada hari Kamis, 31 Maret 2022, yakni Merlawu di Situs Gunung Susuru.
Ciamis merupakan sebuah kabupaten dengan luas wilayah 1.415,00 kilometer persegi. Dimana, Ciais ini memiliki sejarah panjang mengenai Kerajaan Galuh.
Sehingga, banyak ditemukan situs bersejarah mengenai Kerajaan Galuh tersebut. Atau juga mengenai para tokoh-tokoh yang memiliki keterkaitan dengan perkembangan Tatar Galuh ini.
Apabila menjelang Ramadan, masyarakat di sini memiliki suatu kebiasaan yag telah menjadi adat. Yakni akan mengadakan Upacara Mapag Ramadan.
Penulis: Galuh Wiradinata