Ragam, Jabarupdate: Madame Web akan segera rilis di bioskop pada tanggal 14 Februari 2024. Film yang ditunggu-tunggu perilisannya dipastikan tayang hampir di seluruh bioskop Indonesia.
Meskipun masih dipertanyakan apakah Madame Web dan Spiderman ada di semesta yang sama, kehadiran Madame Web di layar bioskop sangat dinantikan karena hubungannya dengan Spiderman dan Dr. Strange di dalam komik cukup erat.
Mulai dikembangkan pada tahun 2019 oleh penulis skripnya, yakni Matt Sazama dan Burk Sharpless, film ini memulai produksinya pada pertengahan Juli 2022. Lokasi syutingnya sendiri bertempat di Massachusetts, including Boston, and in New York City.
Didasarkan pada cerita komik Marvel, film ini diproduksi oleh Columbia Pictures dan Di Bonaventura Pictures yang bekerja sama dengan Marvrl Entertaiment. Didistribusikan oleh Sony Pictures Releasing, Madame Web menjadi film keempat dalam Sony Spiderman Universe setelah Venom, Venom: Let There Be Carnage, dan Mobius.
Film ini menjadi debut komersil pertama bagi S.J Clarkson. Sebelumnya, ia sempat menyutradararai beberapa epidode dalam drama, seperti Life on Mars, Anatomy of A Scandal, dan Succession.
Film ini menggaet beberapa aktor dan aktris yang cukup populer seperti Dakota Johnson, Sydney Sweeney, Celeste O’Connor, Tahar Rahim, dan yang lainnya. Selan itu, kehadiran Dr. Strange alias Bennedict Cumberbatch di film ini masih jadi perbincangan.
Sinopsis Film Madame Web
Cassandra Web (Dakota Johnson) adalah seroang paramedis. Suatu hari, ia mengalami kecelakaan yang juga melibatkan seorang warga sipil. Tak hanya mampu menyelamatkan dirinya sendiri, ia juga mampu menyelamatkan warga sipil tersebut.
Setelah kejadian itu, ia mendapat penglihatan tentang masa depan. Dengan begitu, ia mampu meramal apa yang akan terjadi. Bersamaan dengan itu, ia juga jadi mampu melakukan telepati dan beberapa kekuatan pikiran lainnya.
Dengan kekuatannya, ia berhasil menyelamatkan tiga gadis dari sebuah insiden di dalam kereta. Nantinya, ketiga gadis ini akan menjadi rekan tim Cassandra Web.
Kira-kira, seperti apa bahaya yang akan menimpa gadis tersebut hingga harus diselamatkan oleh Cassandra? Apakah bahaya tersebut juga akan menjadi musuhnya di film ini?