Kamis, Januari 16, 2025

Pemkab Karawang Siap Salurkan 3.000 Porsi Makan Bergizi Gratis

KARAWANG, Jabarupdate: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang mempersiapkan sebanyak 3.000 porsi makan bergizi gratis untuk ribuan siswa.

Ribuan siswa tersebut, mulai dari PAUD hingga SMA/SMK yang direncanakan, dan akan mulai didistribusikan pada 6 Januari 2025.

Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Olaharaga Kabupaten Karawang Cecep Mulyawan menyampaikan, untuk anggaran program makan bergizi gratis ini akan dikelola langsung oleh Badan Gizi Nasional (BGN), pihaknya hanya memiliki tugas untuk menyiapkan siswa dan lokasi sekolahnya.

“Kaitan dengan besaran anggaran dan menu di program makan bergizi gratis ini, itu kapasitas dari BGN. Kami hanya menjalankan sesuai tupoksi saja;” katanya, Sabtu (04/01/2025).

Dia melanjutkan, pihaknya sudah menyiapkan 3.000 siswa dan 8 sekolah dari mulai PAUD sampai tingkat SMA/SMK yang radiusnya dekat dengan dapur umum.

Untuk memastikan pelaksanaan program makan bergizi gratis ini berjalan dengan baik, pihaknya juga telah melakukan rapat koordinasi dengan BGN, Dandim 0604/Karawang, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Sosial, dan Dinas Kesehatan.

“Dari hasil rapat koordinasi, rencana tanggal 6 Januari tapi masih belum bisa dipastikan yang jelas bulan Januari ini akan segera didistribusikan. Saat ini kami sedang menunggu informasi dari pusat,” katanya.

Cecep mengungkapkan, untuk total 3.000 porsi makan bergizi gratis ini dinilai masih belum dapat memenuhi kebutuhan jumlah siswa sekolah negeri di Karawang yang mencapai 300 ribu siswa.

Ia menegaskan, kedepan, akan menambah jumlah dapur umum agar dapat mempermudah distribusi ke sekolah-sekolah lainya.

“Setelah uji coba makan bergizi gratis ini, kami berencana akan menambah dapur umur lagi. Karena jumlah siswa sekolah negeri Karawang itu mencapai 300 ribu dan lokasi sekolah-sekolah negeri di Karawang pun jaraknya jauh, sehingga distribusinya cukup sulit,” tuturnya.

Libatkan 51 Dapur Umum

Sementara itu, Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Dede Hermawan menjelaskan, pihaknya telah membentuk satu dapur umum yang akan mulai beroperasi pada bulan ini di wilayah Karawang Kota.

“Insyaallah dapur umum ini akan mulai operasional bulan ini, lokasinya di Karawang Kota, dan melibatkan sebanyak 51 tenaga kerja dari warga Karawang. Sementara ini yang sudah siap baru disana, nanti juga akan dibangun lagi dapur umum lainnya,” katanya.

Ia berharap pelaksanaan program makan bergizi gratis ini dapat terealisasi pada tanggal 6 Januari mendatang.

“Mudah-mudahan program makan bergizi gratis ini jadi dilaksanakan tanggal 6 Januari besok. Kami akan menyalurkan 3.000 porsi makanan sehat bergizi bagi para siswa. Dan kami juga nanti akan launching program ini secara resmi,” pungkasnya.

- Advertisement -

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News atau gabung di Jabarupdate.id WhatsApp Chanel.

Bagikan Artikel

Komentar

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Terbaru

- Advertisment -spot_img

Terpopuler

- Advertisment -