Uncategorised, Jabarupdate: Tampilan head unit merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi interior mewah pada mobil. Umumnya mobil modern telah dilengkapi head unit yang canggih untuk mengendalikan fitur multimedia, tetapi ukurannya cenderung kecil dan kurang memberikan kesan lega.
Di tahun 2024 ini tren saat ini menunjukkan peningkatan minat konsumen terhadap unit head dengan dimensi lebar seperti Tesla,
Seperti yang sering ditemui pada Tesla, untungnya teknologi semacam ini banyak tersedia dan dapat dipasang melalui modifikasi aftermarket. Head unit berukuran luas sering disebut “command hub” yang memiliki ukuran layar minimal 12 inch atau setara dengan monitor bahkan televisi.
Dengan ukurannya yang lebih luas, fitur-fitur yang disematkan di dalamnya juga semakin beragam. Di samping mengontrol bluetooth atau volume, tetapi juga dapat mencangkup pengaturan intensitas AC, navigasi satelit hingga streaming dan bermain game.
Fitur ini menggunakan sistem operasinya android auto atau Apple carplay sehingga fungsi pusat kendali setara dengan smartphone, sehingga bisa dipakai untuk nonton YouTube.
Aksesori tersebut juga telah mendukung SIM card sehingga dapat mengakses jaringan internet.
Memiliki kapasitas RAM 6 GB serta ROM 256 GB kinerjanya pun mumpuni.
transformasi head unit semacam ini menjadi favorit di kalangan pengemudi MPV dan SUV, seperti yang populer pada tahun 2023 yakni, Innova Zenix Hybrid.
Perlu diingat bagi konsumen yang ingin memasang head unit dipasang dengan harga 12 juta untuk ukuran layar 12 inch. Karena banyak melibatkan sektor electrical untuk proses instalasinya pun memakan waktu sampai 4 sampai 6 jam tergantung jenis mobil yang ditangani.
Sebagai tips tambahan, dalam memilih head unit konsumen juga perlu memperhatikan fitur-fitur lainnya, kompatibilitas dan harga.
Pastikan bahwa head unit yang dipilih sesuai dengan model dan tipe mobil serta berfungsi dengan baik dalam sistem kelistrikan dan audio mobil.
Saat ini perkembangan teknologi telah mencakup berbagai aspek. Penggunaan kecanggihan ini bisa disaksikan langsung dan dirasakan pengguna.