Ciamis, Jabarupdate: Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis berkolaborasi bersama Pemdes Desa Bangbayang mengelar Workshop Kesenian, berupa film dan Fotografi.
Diketahui, antusias warga memadati Aula Desa Bangbayang, untuk mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Bidang Kebudayaan Disbudpora Ciamis, Rabu (05/06/2024).
Kepala Bidang Kebudayaan Disbudpora Ciamis, Muharam A Jazuli mengatakan kegiatan ini merupakan wadah pengembangan minat dan bakat pemuda di Kab. Ciamis.
“Kegiatan ini menjadi wadah bagi para pemuda-pemudi di desa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka di bidang seni, khususnya film dan fotografi,” ungkapnya.
Untuk diketahui, kegiatan workshop kesenian Disbudpora Ciamis menghadirkan dua pemateri ternama, yakni Kang Yus dan Yoki Rizki Barokah,
Kang Yus, merupakan praktisi film dan seniman teater berpengalaman, mengajak para peserta menyelami dunia kreatif film pendek dan Acting.
Sedangkan Yoki Rizki Barokah, merupakan sineas muda berbakat, membekali peserta dengan pengetahuan tentang langkah-langkah Pembuatan Film Pendek.
Pada sesi praktik fotografi dan film pendek, para peserta sangat antusias. Mengingat, langsunh dibimbing oleh Kang Yus dan Yoki Rizki Barokah.
Semangat kreativitas dan semangat para peserta terlihat jelas dalam setiap karya yang dihasilkan.
Kepala Desa Bangbayang, Asep Riky Darmawan mengatakan kegiatan kolaborasi bersama disbudpora ini, merupakan komitmen dalam mengembangkan potensi seni dan budaya.
“Workshop ini merupakan wujud nyata komitmen Pemerintah Desa Bangbayang dalam mendukung dan mengembangkan potensi seni dan budaya di wilayahnya,” ungkap Asep.
Dirinya berharap, dengan diselenggarakan kegiatan Workshop ini, mampu menciptakan generasi muda yang kreatif dan inovatif.
“Diharapkan melalui kegiatan ini, dapat tercipta generasi muda yang kreatif dan inovatif, yang mampu menghasilkan karya seni film dan fotografi yang berkualitas,” pungkasnya.