Sabtu, Juni 21, 2025

Sedang Diet, Simak 3 Tanda Diet Tidak Sehat, Wajib Hati-hati!

Editor:Hilmi

Ragam, Jabarupdate: Sedang diet, ternyata ada tiga tanda diet tidak sehat dan wajib hati-hati. Diet bertujuan untuk menurunkan berat badan. Namun, perlu diingat proses menjalankan diet tetaplah harus sesuai dengan porsi kebutuhan dan kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Beberapa orang pun melakukan kesalahan dalam menjalankan diet hingga tidak sadar bahwa diet yang dilakukannya tidak sehat bagi dirinya sendiri.

Oleh karena itu, penting bagi kita yang sedang melakukan diet untuk mendeteksi tanda-tanda diet yang tidak sehat. Melansir dari laman kesehatan, ada tiga tanda diet tidak sehat.

*Terkena Penyakit Lambung*

Diet bukan hanya menghentikan seseorang untuk mengonsumsi makanan. Biasanya diet yang seperti ini akan meningkatkan seseorang terkena penyakit lambung yakni maag.

Sakit maag merupakan penyakit lambung yang muncul, saat seseorang melakukan diet yang salah.

Hal ini memiliki tanda lambung tidak ingin menerima makanan dalam waktu yang lama hingga membuat asam di dalamnya mengiritasi lambung.

Maag akan terasa sangat tidak nyaman bagi penderitanya. Oleh karena itu, jangan sampai terlalu membatasi makan atau bahkan tidak makan sama sekali dalam beberapa rentang waktu ketika diet.

*Susah Konsentrasi*

Saat melakukan diet yang salah, kebanyakan orang akan susah konsentrasi. Hal ini karena kebanyakan orang lebih menyukai bekerja secara multitasking.

Bekerja multitasking memang mempercepat kinerja agar segala urusan cepat selesai, tetapi pikiran bisa bercampur aduk satu sama lain hingga tidak bisa fokus.

Hal ini akan bertambah parah saat seseorang diet, tetapi bekerja secara multitasking. Jika setelah beberapa waktu menjalankan diet dan merasa tidak fokus, sudah seharusnya untuk mengevaluasi asupan yang masuk ke dalam tubuhmu.

Sebab, kehilangan fokus dan kesulitan untuk berkonsentrasi menunjukkan adanya asupan yang perlu diperbaiki.

*Mengalami Sakit Kepala*

Ketika melakukan diet dengan cara salah, hal ini membuat tubuh lemas. Selain tubuh lemas, seseorang akan mengalami kekurangan kalori yang menyebabkan mudah sakit kepala.

Sakit kepala ini juga disebabkan kurangnya asupan glukosa yang dibutuhkan oleh otak. Saat diet, tubuh tidak mendapatkan asupan glukosa sehingga menyebabkan seseorang sakit kepala.

Glukosa dapat ditemukan pada karbohidrat, kebanyakan orang yang sedang melakukan diet berpikir tidak memerlukan karbohidrat.

Faktanya tubuh saat diet tetap memerlukan karbohidrat yang cukup setiap hari. Apabila sakit kepala akibat diet sudah kamu rasakan, maka ini waktunya berhenti melakukan program diet dan mengevaluasi kembali.

Itulah dia beberapa tanda yang menunjukkan bahwa diet yang sedang berjalan tidak sehat. Jika merasakan tanda-tanda tersebut, artinya perlu waspada dan memperbaiki pola diet yang sedang lakukan.

- Advertisement -

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News atau gabung di Jabarupdate.id WhatsApp Chanel.

Bagikan Artikel

Komentar

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Terbaru

- Advertisment -spot_img

Terpopuler

- Advertisment -